5 Penyebab Artikel Hilang dari Hasil Pencarian Google

Penyebab artikel hilang dari hasil pencarian google

Blogger manapun pasti akan senang ketika salah satu artikel buatannya bisa muncul di halaman pertama Google bukan? Tetapi kadang ada saja masalah seperti ketika artikel yang berada di pageone google tiba-tiba menghilang dari SERP (Search Engine Result Page).

Jika hal ini terjadi, ada beberapa alasan yang bisa jadi alasan hilangnya artikel dari halaman pencarian Google. Jika kamu juga mengalaminya, mungkin salah satu penyebabnya ada pada beberapa faktor Penyebab Artikel Hilang dari Pencarian Google berikut ini.

1. Update Algoritma Google

Jika artikel yang tadinya muncul di halaman pertama Google tiba-tiba menghilang, tidak ada salahnya untuk memeriksa apakah google sedang melakukan update algoritma atau tidak.

Update algoritma sendiri sering dilakukan Google untuk meningkatkan kualitas hasil pencarian. Jadi tidak heran akan ada banyak penyesuaian setiap kali ada update core yang dilakukan Google, termasuk dengan menghilangkan konten kita dari peringkat teratas.

2. Konten Duplikat

Konten duplikat adalah konten yang isinya, deskripsi, atau judul postingan sangat mirip dengan blog lain. Hal ini bisa jadi dilakukan secara disengaja atau tidak disengaja, tetapi hal seperti ini tidak baik untuk blog.

Adanya duplicate content akan membuat Google akan sulit mengindex konten mana yang seharusnya menjadi acuan. Maka dari itu, biasanya terdapat konten blog yang disisihkan akibat kalah dalam persaingan dengan blog lainnya.

Makanya, sebelum diposting, kamu bisa memeriksa konten duplikat menggunakan tools gratis seperti Duplichecker atau 1Text.

3. Backlink yang Berlebihan

Penggunaan backlink untuk meningkatkan rangking SERP di google merupakan salah satu trik yang umum dilakukan blogger agar konten web muncul di Google. Semakin tingginya kualitas backlink sendiri memang menjadi indikator baik atau tidaknya sebuah konten di mata Google.

Tetapi memberikan backlink yang berlebihan justru malah akan membuat konten dicurigai oleh google, apalagi jika blog masih baru. Bila dilakukan berlebihan, blog malah berpotensi terkena pinalti google.

Karena itulah, usahakan untuk memberikan backlink secara perlahan, bertahap, dan variatif. Jangan hanya menyuntikan backlink dofollow saja, sesekali berikan juga backlink nofollow agar backlink terlihat lebih natural dan tidak dianggap mencurigakan oleh Google.

4. Kehilangan Backlink

Faktor lain yang menjadi penyebab artikel hilang dari pencarian google adalah adanya backlink yang hilang, apalagi jika backlink tersebut adalah backlink berkualitas.

Untuk memeriksa backlink yang hilang, kita bisa menggunakan tools gratis seperti Moz atau SemRush. Jika ingin konten kembali pada peringkat sebelumnya, ganti backlink yang hilang dengan backlink lain yang berkualitas sama.

5. Persaingan Ketat di Google

Faktor lain yang bisa membuat peringkat artikel kita melorot adalah tingkat persaingan yang ketat.

Jika kamu membidik kata kunci dengan tingkat kompetisi yang tinggi, akan sulit untuk berada di peringkat pertama tanpa merawat konten secara berkala. Saat dibiarkan begitu saja, maka artikel baru atau artikel yang rutin dioptimasi akan dengan mudah menyalip konten yang kita buat.

Makanya, agar konten tidak mudah disalip blog lain, rutin update dan berikan backlink secara berkala.


Itu dia beberapa faktor penyebab artikel hilang dari pencarian Google. Dengan mengetahui penyebabnya, kita tidak akan bingung jika artikel tiba-tiba tidak bisa ditemukan di SERP. (ReveiwBlogSEO.blogspot.com)

Posting Komentar (0)
Lebih baru Lebih lama